Ukuran Font Artikel
Small
Medium
Large

Keragaman Gaya dan Generasi Pelukis Kalbar

Keragaman Gaya dan Generasi Pelukis Kalbar

Pasar adalah tempat bertemu beragam kepentingan, terkait jual beli barang kebutuhan sehari-hari hingga soal wacana yang bisa berrgulir dan mencair ke berbagai sektor kehidupan. Sosial, politik, budaya, dst.

Wacana pasar yang diajukan sebagai tema kurasi dalam pameran ini sebenarnya bisa jadi tawaran yang menarik untuk rupa estetika para pelukis mengeksplorasi tematik tersebut. Dalam kenyataannya, para pelukis yang mengajukan karyanya masih berkutat di wilayah visual yang "saklek". Benar-benar pasar dalam artian harfiah. Tapi hal inj bukan berarti mengurangi kualitas estetik karya kawan-kawan. Garapan visualnya yang beragam, dari yang realistik hingga kontemporer, menghadirkan "keindahan" yang beragam dan--tetap--menarik pula. 

Tema Pasar ini niscaya menjadi suatu lompatan estetik bagi "kesungguhan" kawan-kawan perupa Kalbar mengeksplorasi teknik dan unsur-unsur visual, termasuk gagasan yang lebih kaya dan juga mendalam, ke depan. Karya-karya yang hadir pada pameran ini telah mewakili keragaman gaya dan generasi pelukis Kalbar, dan ini tentu suatu kebanggaan yang dapat mentradisi bagi dunia seni rupa Kalimantan Barat. Salute!

Banjarmasin 10 Oktober 2023
Hajriansyah, S.Sn.. M. Phil. I.
Penulis dan Ketua Dewan Kesenian
Banjarmasin Kalimantan Selatan

Traktir Mbah Dinan kopi klik di sini
atau mau beli alat musik Kalimantan?
LIHAT ALAT MUSIK DAYAK
LIHAT ALAT MUSIK MELAYU
Hubungi Admin: 0811 5686 886.
Posting Komentar